Ad Code

Responsive Advertisement

Patroli Sepeda Angin, Kapolsek Simokerto Polrestabes Surabaya Kontrol Kampung Seng

http://ift.tt/2qlnohn

IMG-20170526-WA0038

Polrestabes Surabaya (27/05/2017) : Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya, Kapolsek Simokerto Polrestabes Surabaya, Kompol Masdawati Saragih SH, MH, Jum’at, 26 Mei 2017, sekitar pukul 13.30 WIB di Kampung Seng wilayah Hukum Polsek Simokerto memimpin langsung Patroli bersepeda.

Kali ini wilayah yang dilalui adalah kampung Seng yang sering terjadi kemacetan arus lalu lintas yang disebabkan oleh seringnya bongkar muatan dengan banyaknya antrian menuju ke Ekspidisi.

Sehingga arus lalu lintas terhambat baik menuju ke Selatan maupun ke Utara, bila terjadi kemacetan akan berdampak hingga pertigaan menuju pasar Kapasan dan perempatan Sidodadi.

Dengan patroli bersepeda, Masda selanjutnya menghimbau kepada pengelola ekspidisi yang berada di Jl. Kampung Seng supaya mengatur kendaraan yang akan melalukan bongkar muatannya.

Kepada Jukir juga dihimbau agar lebih memperhatikan kebutuhan orang banyak yaitu pengguna jalan,agar lebih aktif dalam mengatur kendaraan yang antri jangan tidak cukup malah disuruh parkir sembarangan hingga mengganggu arus lalu lintas.

Harapan dan tujuan patroli bersepeda tersebut adalah selain mengolah ragakan diri pribadi juga menghimbau kepada pengelola ekspidisi dan jukir hingga kelancaran arus lalu lintas dapat dirasakan oleh masyarakat pengguna jalan lainnya.

Patroli bersepeda berjalan dengan aman dan tertib hingga kondisi jalan kampung Seng lancar dan tertib.***lld

Laporan : Kasi Humas Polsek Simokerto.
Editor : Jibril.



from SurabayaRaya http://ift.tt/2qlnoxT
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu