Polrestabes Surabaya 19/4/17: Unit Patko 806 Sat Sabhara Polrestabes Surabaya membantu pengendara mobil yang mengalami mogok. Rabu (19/4) di sekitar monumen bambu runcing Jalan panglima Sudirman Surabaya.
Wakasat Sabhara Polrestabes Surabaya, Kompol Sartono mengungkapkan, “Saat Unit Patko 806 melaksanakan Pos Sore di sekitar Monumen Bambu Runcing Jl.Panglima Sudirman, disekitar Lokasi terdapat Mobil dengan No.Pol L 1389 VW tiba-tiba berhenti di tengah jalan. Karena Mogok, Otomatis kendaraan – kendaraan yang berada di belakangnya terhambat dan menimbulkan kemacetan.”
Patko 806 yang diawaki Brigadir Herry Eko dan Bripda Zayyin Firdaus dengan cepat mengatur lalu lintas dan membantu mendorong Mobil Yang Mogok tersebut agar tidak berada di tengah Jalan. Anggota Sabhara tersebut juga membantu pengendara, mencoba untuk memperbaiki Mobil yang mogok tersebut.
Tindakan anggota ini perlu diapresiasi, hal yang kecil semacam ini akan sangat berarti bagi pengendara yang mengalami musibah maupun bagi pengguna jalan yang lain.
“Pertolongan memang terlihat Sederhana namun saat ketulusan berada didalamnya inshaAllah akan berbuah pahala,” pungkas Wakasat Sabhara Polrestabes Surabaya. ***chm
0 Comments